Oleh: museumku | 2 April 2011

4 Museum Ternama di Krakow Polandia

Musem Galeri Seni Polandia — time.com

mediaindonesia.com, Minggu, 27 Maret 2011 – TAHUKAH Anda bahwa di kota tertua dan terbesar di Polandia ini mempunyai museum yang menyimpan banyak cerita? Setidaknya ada 4 museum yang wajib kita datangi saat kita berkunjung ke Polandia, berikut di antaranya:


1. Museum Seni Kontemporer

MOCAK (Museum of Contemporary Art in Krakow) adalah museum seni kontemporer pertama di Kota Krakow yang dirancang oleh arsitek Italia Claudio Nardi dan Leonardo Proli. Informasi terlengkap tentang museum ini bisa dilihat di mocak.com.pl.


2. Pabrik Schindler

Bersebelahan dengan MOCAK juga ada pabrik tua Schindler (mhk.pl) yang menampilkan karya-karya film rekaman kontemporer, artefak dalam tahapan beberapa periode, efek suara, kreasi ulang dan masih banyak lagi lainnya. Ini adalah sebuah museum dokumentasi yang dibuat sejak zaman Nazi (1939 sampai 1945).


3. Musem Galeri Seni Polandia Abad ke-19

Museum galeri tertua di Krakow hanya ada di Renaissance Cloth Hall. Meski pada abad ke-21 museum ini mengalami pemugaran dan ditambah kafe, namun seni abad ke-19 Polandia masih tetap utuh dan lengkap dengan alat bantu visual. Informasi lebih lanjut ada di muzeum.krakow.pl.


4. Podziemia Rynku

Berbeda dari tiga museum sebelumnya, Podziemia Rynku dibuat di bawah lorong pasar yang indah. Pengunjung yang masuk ke dalam museum berukuran 4 meter persegi ini pun bisa menyaksikan kehidupan yang terjadi Krakow pada abad pertengahan di sebuah layar. Berbagai artefak dan reruntuhan menarik menjadi bagian Podziemia Rynku.

Pembuatan museum Podziemia Rynku telah menghabiskan biaya sekitar Rp109 miliar. Info selengkapnya ada di podziemiarynku.pl. (*/OL-06)


Tinggalkan komentar

Kategori